Jagoan Kampung
A. Ayam kampung berjengger putih menjadi jagoan di kampungnya karena ayam kampung lainnya berjengger merah.
Strategi Bisnis Komparatif
Strategi Bisnis Komparatif (Comparative Strategy), Produk Unggulan (Product Excellent), Lautan Biru (Blue Ocean), Ciri-cirinya: ruang pasar terbuka luas, tidak ada pesaing, menangkap setiap permintaan baru, memutuskan kompromi dengan besaran biaya, menyelaraskan seluruh sistem aktivitas perusahaan diarahkan untuk mengejar diferensiasi dan biaya murah (https://www.blueoceanstrategy.com/tools/red-ocean-vs-blue-ocean-strategy/).
Pasar Jenuh
B. Ayam Kota hanya satu di antara Ayam-ayam Kota, yang harus bersaing untuk menjadi pemenang di kotanya.
Pasar Jenuh (Bubble) disebabkan terlalu banyak pesaing (banyak produk yang serupa atau tiruan), harga semakin “rusak,” dan bisnis sulit berkembang/ stagnan.
Strategi Bisnis Kompetitif
Strategi Bisnis Kompetitif (Competitive Strategy), Produk Bersaing (Kualitas, Harga, Layanan): Fokuskan pada portofolio produk unggulan, Kecepatan Layanan, Diferensiasi Produk, Lautan Merah (Red Ocean), Ciri-cirinya: bersaing dengan produk sejenis di pasar yang sama (marketplace), menangkan persaingan (market leader), mengeksploitasi permintaan yang ada (high and direct selling), melakukan kompromi dengan besaran biaya, menyelaraskan seluruh sistem kegiatan perusahaan dengan pilihan strategisnya, diferensiasi atau biaya murah (https://www.blueoceanstrategy.com/tools/red-ocean-vs-blue-ocean-strategy/).
Strategi Bisnis Kolaborasi
C. Ayam Kampung dan Ayam Kota berkolaborasi untuk tujuan yang disepakati bersama (saling memberi manfaat, saling menguntungkan).
Strategi Bisnis
Strategi Kooperatif (Cooperative Strategy), Menyinergikan Nilai (Synergzing Value), Lautan Ungu (Violet Ocean), misalnya co-branding, tujuannya untuk meningkatkan penjualan, pendapatan dan pangsa pasar (market share rate)